WONOSOBOZONE - Meski sederhana, upacara peringatanHUT Pemadam Kebakaran Nasional ke-98 tahun 2017, bertempat di halaman PendopoKabupaten Wonosobo, Kamis (2/3) berlangsung khidmat.

Wakil Bupati Wonosobo, Ir. Agus Subagiyo, , saat menjadi inspektur upacara menyampaikan peringatan Hari Pemadam Kebakaran Nasional tiap 1 Maret merupakan bentuk apresiasi terhadap perjuangan dan pengorbanan petugas pemadam kebakaran, yang setia siap siaga sepanjang hari tak mengenal hari libur, serta sigap merespon waktu tanggap darurat kebakaran dengan semboyan “pantang pulang sebelum api padam walaupun nyawa taruhannya”.

Agus juga memaknai Peringatan HUT Pemadam Kebakaran Nasional ke-98 sebagai sebuah gerakan seruan kepada seluruh anak bangsa indonesia agar bersama-sama mencegah kebakaran pemukiman dan kebakaran hutan, untuk menjaga tetap tumbuh dan berkembangnya perekonomian rakyat Indonesia.

Agus juga mengajak kepada seluruh anggota pemadam kebakaran untuk mereposisi sudut pandang terhadap arah dan kebijakan ke depan, dimana peran institusi pemadam kebakaran bukan hanya sekedar siap siaga mengatasi kebakaran, akan tetapi juga terlibat langsung memberi rekomendasi terhadap proteksi kebakaran.

Hal tersebut sejalan dengan semakin pesatnya perkembangan pembangunan di daerah, namun di satu sisi saat ini masyarakat dihadapkan pada kecenderungan perubahan fisik ruang wilayah seperti bertambahnya kawasan pemukiman yang semakin padat, sehingga mengakibatkan peristiwa kebakaran cenderung semakin meningkat, sekaligus secara tekhnis berdampak pada tingkat kesulitan dalam pemadaman kebakaran serta penyelamatan dan meningkatnya kebutuhan manajemen penyelamatan korban.


0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top