WONOSOBOZONE - Kakek Legend dengan aksi uniknya membonceng sepeda motor menghadap ke belakang  telah banyak menghiasai beranda media sosial beberapa waktu belakangan. Sosok kakek tersebut adalah Mbah Kandar, warga Garung Wonosobo yang memiliki kebiasaan unik saat membonceng motor. Saat membonceng, dirinya menghadap ke belakang sambil bersila. 

Mbah Kandar menjadi viral di media sosial dan berbagai media pemberitaan online sejak seorang netizen merekam aksi uniknya dan diupload ke media sosial. Terungkap alasannya membonceng menghadap belakang untuk menghindari masuk angina saat membonceng menghadap depan.

Hingga pada hari Selasa, 14 Februari 2017 siang, Sang Kakek dihentikan petugas Satlantas Wonosobo saat melintas didepan Mapolres. Kasatlantas AKP SS.  Udiono yang mengetahui hal tersebut kemudian memberikan himbauan kepada Mbah Kandar agar tidak lagi mengulangi aksinya. “Kepada Mbah Kandar dan Pengojek yang memboncengkannya hanya diberikan himbauan agar tidak lagi membonceng menghadap ke belakang karena hal tersebut membahayakan sekali,” kata Kasatlantas.

Kasatlantas juga memberikan helm untuk melindungi kepala Mbah Kandar. Selain itu juga jaket agar tidak masuk angin.  “Dipakai ya Mbah ! Tapi jangan membonceng dengan menghadap belakang lagi. Berbahaya.” ucap Kasatlantas sambil memakaikan helm dan jaket kepada Mbah Kandar.



“Harapan kami semoga lain kali Mbah Kandar membonceng motor dengan benar yaitu menghadap kedepan. Selain itu agar tetap mengutamakan keselamatan,” tutup Kasatlantas.

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top