WONOSOBOZONE - Wonosobo secara garis besar siap sambut para pemudik yang hendak pulang ke kampung halaman untuk bersilaturahmi dengan keluarga dan kerabat di Hari Raya Idul Fitri 1437 H, walaupun masih ditemukan satu titik ruas jalan yang amblas. Ini terlihat dari hasil pantauan tim Pantauan Posko Lebaran anggota Forkopimda Kabupaten Wonosobo, yang menyasar di empat titik strategis Pos Pam, Kamis, 30 Juni.

Menurut Bupati, Eko Purnomo di sela pantauan 4 Pos PAM dan 1 Pos Pelayanan di wilayah Kabupaten Wonosobo, dari hasil pantauan di seluruh Pos Pam, didapati bahwa semua personel telah siap memberikan pengamanan dan pelayanan ekstra selama arus mudik dan arus balik Lebaran. Selain itu mengenai fasilitas di Pos Pam juga sudah layak, mulai dari persediaan obat-obatan sampai peralatan medis.

Namun dari hasil pantauan jalan yang dilalui Tim, yang diperkirakan akan digunakan untuk jalur  utama ataupun alternatif, masih ada satu titik ruas jalan yang perlu pembenahan. Tim menemukan satu ruas jalan amblas, yakni di di jalur lingkar Kertek-Balekambang-Selomerto, tepatnya di dusun Bendungan desa Simbarejo. Hal ini perlu perhatian khusus untuk segera di benahi. Terkait hal ini Bupati Wonosobo, meminta untuk segera dilakukan pembenahan agar nantinya jalur ini tetap bisa dilintasi dengan nyaman.

Kapolres Wonosobo, AKBP Aziz Andriansyah SH SIK MHum, ketika ditemui di sela pemantauan posko menegaskan, bahwa untuk personel yang akan bertugas di setiap pos pengamanan telah siap sedia. Menurutnya, para petugas, baik dari Polri, Kodim, unsur Pemkab, hingga organisasi masyarakat dan Pramuka sudah siap di 4 Pos PAM dan 1 Pos Pelayanan. Keempat Pos PAM yang dimaksud, menurut Aziz ada di pertigaan depan pasar Kertek, pertigaan Taman Makam Pahlawan, Terminal Sawangan, dan Taman Plaza Kota Wonosobo. Sementara 1 Pos Pelayanan disiagakan di depan pasar Induk, untuk mengantisipasi kebutuhan masyarakat yang tengah berbelanja di pasar.

Selain kesiapan pengamanan, dalam kesempatan pemantauan tersebut, Wakil Bupati Agus Subagio juga menyoroti kesiapan tenaga kesehatan. Untuk antisipasi dan pelayanan bagi para pemudik yang membutuhkan bantuan atau pelayanan  terkait kesehatan serta kejadian kecelakaan, yang bisa setiap saat menimpa pemudik, menurut Agus selayaknya diantisipasi dengan kesiapan para petugas medis.

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top