WONOSOBOZONE - Perbanyak ibadah di bulan penuh berkah. Slogan tersebut seolah-olah menjadi pedoman untuk selalu berbuat kebaikan di momen Ramadhan. Seperti halnya yang dicanangkan Teater Banyu. Dengan menggandeng Teater Enyong dan salah satu group band lokal aliran semi reggae yaitu Javatone, Komunitas Seni Teater Banyu gelar penggalangan dana untuk yatim piatu dengan tajuk Ngabuburit bersama dan pembagian 1000 kolak, Senin sore (20/6). "Akhir-akhir ini pagelaran dengan nilai seni dan budaya untuk komunitas semakin jarang mendapatkan ruang, oleh karena itu, selain untuk kegiatan sosial, momen ini kami gunakan untuk bisa mengekspresikan sesuatu yang kami miliki," ungkap Ketua Teater Banyu, Muhamad Fahruri, kepada wonosobozone.com.
Sementara, Vokalis Javatone, Fitron, mengatakan bahwa pihaknya ingin memaksimalkan peluang di bulan Ramadhan untuk memperbanyak ibadah. "Kami ingin memberi warna pada bulan suci Ramadhan tahun ini dengan melakukan inovasi, mengkombinasikan antara seni musik dan budaya dengan gerakan sosial seperti pembagian 1000 kolak dan penggalangan dana untuk anak-anak yatim piatu dan korban bencana alam," terang Fitron.
Selain itu, Fitron berharap kepada pemerintah untuk menyediakan ruang bagi para komunitas seni maupun musik, agar tidak berhenti berkarya. "Yang kami inginkan hanyalah berkarya untuk sesama, berkarya untuk bermanfaat, dan perlu diketahui, bahwa tak selamanya seni harus dibayar karena kita (teater banyu, teater enyong dan javatone wonosobo), ingin berkarya dengan ikhlas," tegasnya.
Pagelaran yang dihelat selama 1 hari di pusat keramaian kalibeber, yakni terminal kalibeber, berlangsung dengan meriah. Berbagai penampilan dari Teater Banyu, Teater Enyong dan Javatone ikut mewarnai acara Ngabuburit serta kegiatan sosial tersebut. (Ard)
Home
»
budaya
»
komunitas
»
ramadhan
»
seni
»
sosial
»
wonosobo
» Teater Banyu, Teater Enyong Dan Javatone Warna Ramadhan Dengan Berbagi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar