WONOSOBOZONE - Bencana kebakaran masih terjadi walau musim penghujan, di karenakan tidak hati-hati dan waspadanya si penghuni rumah. Seperti yang terjadi di rumah bapak Sudarman Rt:01/01 Desa Wonolelo, Wonosobo, Selasa(14/6) sekitar pukul 16.00 Wib
Kebakaran di akibatkan dari keteledoran sang anak yang bermain dengan menyalakan lilin dikamar. Setelah lilin di nyalakan di tinggal bermain diluar, tanpa di sadari lilin meleleh dan membakar kasur dan almari. Kepulan asap membubung tinggi sehingga pak sudarman berteriak minta tolong ke warga sekitar. Dengan kesigapan warga berusaha memadamkan api yang sudah kian membesar.
Sebagian warga ada yang melaporkan ke Koramil-01/Wonosobo, sehingga personil siaga dan piket Koramil mendatangi ke TKP. Selang berapa menit api sudah dapat di padamkan, berkat kerja sama TNI dan warga setempat serta karyawan pabrik. Mereka saling mau membahu berusaha memberikan pertolongan kepada warga yang sedang tertimpa musibah.
Kapten Sugeng H selaku perwira siaga Kodim menyampaikan bahwa sudah seharusnya kita semua membantu, masyarakat yang sedang mengalami musibah. Itu semua sebagai bentuk kepedulian dan kepekaan sosial, sebagai sesama warga masyarakat. Musibah yang terjadi merupakan peringatan bagi kita untuk lebih berhati-hati. Yang namanya bencana atau musibah bisa datang kapan saja, dan menimpa siapa saja. Untuk itu Kapten Sugeng H di mengajak warga masyarakat untuk sekedar memberikan apa yang mereka butuhkan. Sekecil apapun peran kita dan bantuan yang dapat kita berikan, sangatlah berarti bagi mereka yang membutuhkannya. Biar mereka tidak terlalu larut dalam kesedihan, dan berusaha bangkit memperbaiki rumahnya kembali. Tidak ada kerugian jiwa dari musibah tersebut, kerugian materiil di taksir sekitar Rp.5.000.000,-. Untuk itu waspada dan berhati-hatilah dalam melakukan kegiatan sehari-hari, sehingga tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan bersama, pungkas Sugeng.
Reporter: ( Pendim 0707/Wsb )
0 komentar:
Posting Komentar