WONOSOBOZONE - Atlet Wonosobo, Rotip, berhasil menjadi juara kategori New Muscle dalam lomba body contest Open Bupati Cup tahun 2016, yang digelar KONI Kabupaten Wonosobo bareng Kementerian Pemuda dan Olahraga RI, Minggu, 27 November di Gedung Tenis Indoor.
Menurut Bambang Tri dari KONI Wonosobo, Rotip atlet Wonosobo yang tampil dalam kategori New Muscle berhasil menjadi juara, setelah menyisihkan Ozi dari Semarang serta Bayu dari Yogyakarta, yang masing-masing tampil sebagai juara 2 dan 3. Adapun juara harapan berturut-turut diraih Anton Wijoyo asal Bekasi, Erlangga asal Sragen dan Joly asal Magelang.
Sedangkan untuk kategori middle muscle, juara diraih Arik asal Pasuruan, disusul Hermanto asal Sidoarjo dan Tedy asal Ternate. Juara harapan berturut-turut diraih oleh Alfian asal Yogyakarta, Andy asal Temanggung dan Dhimas asal Semarang. Kategori lainnya yang dilombakan, yakni pro muscle, juara berturut-turut diraih oleh Armada asal Yogyakarta, Rahman asal Surabaya dan Aryo asal Surabaya. Sedangkan juara harapan berturut-turut diraih oleh Ariardo asal Yogyakarta, Wisnu asal Ambarawa, serta Arik asal Pasuruan. Total hadiah yang diterima para peserta sejumlah 25 juta rupiah.
Sementara juara lomba aerobik, untuk kategori antar sanggar senam, juara berturut-turut diraih oleh Sanggar Ardy, Sanggar Berty dan Sanggar Reny, dengan juara harapan berturut-turut diraih Sanggar Eristy, Sanggar Dewu dan Sanggar Isti. Dan untuk kategori aerobik umum, juara berturut-turut diraih oleh Ika Sakti, Rini dan Reny, dengan juara harapan berturut-turut diraih oleh Berty, Lini dan Ika utami. Total hadiah yang diperoleh peserta sejumlah 10 juta 750 ribu.
Ditambahkan Bambang Tri, event sejenis diupayakan bisa digelar rutin di Wonosobo, sehingga bisa memberi ruang bagi atlet body contest dan aerobik asal Wonosobo dan sekitarnya, dalam menunjukkan kemampuannya di ajang ini.
0 komentar:
Posting Komentar