WONOSOBOZONE - Dalam rangka memperingati HUT KORPRI ke-45, anggota KORPRI Kabupaten Wonosobo dituntut  senantiasa berusaha berbenah diri, teruslah belajar mengasah diri guna meningkatkan kapasitas. Demikian disampaikan Bupati Wonosobo, Eko Purnomo, SE, MM, pada Upacara Peringatan HUT KORPRI ke-45, Hari Guru Nasional Tahun 2016, HUT PGRI ke-71 dan HUT Dharma Wanita Persatuan ke-17. Bertempat di halaman Pendopo Kabupaten Wonosobo, Selasa (29/11).

Sesuai pesan Presiden RI, saat ini kita juga tengah melaksanakan reformasi birokrasi secara sungguh-sungguh. Harapannya reformasi birokrasi yang kita laksanakan, akan dapat memperbaiki tata kelola kepegawaian, kelembagaan, ketata laksanaan, serta perencanaan yang sesuai dengan kebutuhan strategis masing-masing lembaga. Serta ujungnya untuk pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Kepada PGRI, Eko Purnomo, juga menyampaikan bahwa tahun ini tepat 71 tahun usia Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI), usia yang matang bagi PGRI sebagai organisasi profesi. Organisasi perjuangan dan organisasi ketenagakerjaan yang menyadari arti penting dan mulianya pendidikan, sekaligus menyadari tantangan dan persoalan yang kita hadapi semakin berat, rumit dan kompleks, terutama dalam rangka mempersiapkan Generasi Emas tahun 2045, 100 Tahun Indonesia Merdeka, maupun menghadapi era perdagangan bebas Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Oleh karena itu kepada seluruh jajaran PGRI, khususnya guru yang mempunyai peran sentral dalam membangun bangsa, saya harap untuk meningkatkan kualitas diri dan meningkatkan etos kerja, memiliki daya saing, optimis, inovatif dan produktif, dalam rangka membekali generasi 2045 dengan pengetahuan, keterampilan sesuai dengan zamannya.

Tidak terasa sudah 17 tahun Dharma Wanita Persatuan sebagai organisasi isteri pegawai negeri sipil turut berkiprah dan memiliki peranan startegis dalam mendukung kelangsungan serta suksesnnya pembangunan yang dilakukan pemerintah. Oleh karen itukepada seluruh jajaran Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Wonosobo saya harap untuk meningkatkan peran aktifnya, baik dalam kegiatan pembangunan pemberdayaan wanita maupun membantu memecahkan berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat, dengan memberdayakan perempuan dalam peningkatan usaha ekonomi keluarga melalui gotong-royong, dengan kerjasama, solidaritas, tolong-menolong, peka, komunal dan berorientasi pada kemaslahatan, ungkap Eko Purnomo.

Usai melaksanakan upacara di halaman pendopo, rombongan FORKOPINDA, kepala OPD, melanjutkan upacara di Taman Makam Pahlawan Wiropati, untuk memberikan penghormatan kepada para Pahlawan bangsa yang telah gugur, dan dilanjutkan dengan menabur bunga di makam para Pahlawan.

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top