WONOSOBOZONE- Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Muhammad Hanif Dhakiri meresmikan penggunaan jembatan gantung di Desa Slukatan, Kecamatan Mojotengah, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, Kamis (15/1).

Jembatan tersebut merupakan salah satu pilot project kegiatan padat karya berbasis lokal yang dibuat Kemnaker. Hadir dalam peresmian jembatan gantung padat karya ini Bupati Wonosobo, Abdul Kholik Arif, Wakil Bupati Wonosobo, Maya Rosida, dan Direktur ILO Indonesia, Michiko Miyamoto. Pembangunan jembatan gantung besi sepanjang 62 meter dengan berat mencapai 8 ton melibatkan 500 orang warga desa.

Bupati Wonosobo Abdul Kholik menambahkan program pembangunan infrastruktur ini akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperlancar arus ekonomi dan perdagangan komoditas unggulan pertanian dan perkebunan masyarakat. "Mudah-mudahan Desa Slukatan semakin maju perekonomiannya dan bisa dikenal kembali menjadi salah satu sentra kopi terkenal di Indonesia," kata Abdul. (E-8/AF - Suara Pembaruan)

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top