WONOSOBOZONE -Sepertinya baru kemarin weekend berakhir sekarang sudah tiba weekend lagi, tak terasa waktu cepat berlalu. Memang weekend merupakan hari yang dinanti karena merupakan hari yang tepat untuk merefresh pikiran kita setelah melakukan rutinitas kerja setiap harinya. Namun menikmati akhir pekan tidak harus bepergian ke suatu tempat ataupun ke luar kota, kita juga bisa menikmatinya di rumah. Nah, inilah beberapa kegiatan yang dapat dilakukan di rumah untuk mengisi liburan.

1. Bersih-bersih rumah
Mungkin kesibukan yang selalu ditemui membuat kita merasa berat untuk membersihkan rumah setiap hari karena tidak memiliki waktu untuk melakukannya. Namun jika dilakukan saat akhir pekan, pekerjaan ini bisa menjadi menyenangkan.Selain rumah menjadi bersih dan nyaman, iman kita juga meningkat hehe karena “kebersihan bagian dari iman”.

2. Menonton Film
Menonton Film tidak hanya di bioskop. Di rumah pun kita dapat menikmati film favorit kita seperti bollywood sampai hollywood atau film asia seperti serial drama yang biasanya menjadi favorit kaum hawa, karena menonton film favorit tidak akan membuat  kita merasa bosan.  Namun tentunya film dalam negeri lebih oke donk hehe.

3. Memasak
Meskipun tidak lihai dalam memasak, belajar ataupun menjajal resep baru membuat kegiatan memasak menjadi kegiatan yang seru. Apalagi menu dan resep makanan kini mudah kita dapatkan . Banyak majalah ataupun situs yang menyediakan aneka resep makanan, pilihlah resep yang sekiranya mudah namun memiliki cita rasa yang sempurna hehe

4. Memanjakan diri
Akhir pekan tidak ada salahnya kita gunakan sebagai hari perawatan karena kita harus menjaga aset yang kita miliki guna untuk menunjang aktivitas dan kegiatan ini dapat dibarengi dengan kegiatan lain yang menyenangkan seperti memakai masker sambil mendengarkan musik kesukaan, bisa juga sembari membaca novel atau buku tentang motivasi  agar lebih semangat dalam menjalani hidup hehe.

Itulah beberapa kegiatan untuk mengisi akhir pekan. Selain menyenangkan juga murah meriah bukan ? kegiatan-kegiatan tersebut tentunya dapat dilakukan bersama keluarga sehingga semakin menyenangkan dan merupakan quality time bersama family. Selain beberapa kegiatan tersebut, Anda juga dapat menambahkan kegiatan lainnya.  
(RoTriA)  

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top