Pasar Induk Wonosobo lantai 3 Pasca Tragedi Kebakaran
WONOSOBOZONE - Hasil olah laboratorium forensik Polri menunjukkan bahwa kebakaran kali keempat yang menimpa Pasar Induk Wonosobo pada tanggal 22 Desember 2014 dipastikan karena hubungan arus pendek listrik. Meski kebakaran karena korsleting listrik, Polres Wonosobo menyatakan akan tetap melakukan penyelidikan lanjutan untuk mengetahui penyebab yang sebenarnya, yaitu apakah karena kelalaian manusia atau human error, faktor alam, maupun lainnya.

Hal itu disampaikan Kapolres AKBP Agus Pujianto ketika membacakan hasil Labfor Polri Cabang Semarang, tentang penyebab kebakaran Pasar Induk Wonosobo, Jumat (16/1). Kapolres didampingi Sekda Eko Sutrisno Wibowo dan beberapa perwira polisi.

Penyampaian hasil penyebab kebakaran pasar itu juga dihadiri sejumlah pengurus Paguyuban Pedagang Pasar Induk Wonosobo (PPPIW), Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Sumedi, Kepala Kantor Kesbangpolinmas, Hadi Susilo, dan para insan pers. Kapolres menandaskan, Labfor Polri merupakan lembaga profesional dan terpercaya yang tidak bisa diintervensi, sehingga hasilnya pun bisa dipertanggungjawabkan.

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top