WONOSOBOZONE - Alun-Alun adalah suatu tempat yang menarik untuk berbagai aktifitas baik untuk berolahraga, berkumpul bersama maupun bersantai ria. Alun-Alun merupakan suatu lapangan terbuka yang luas dan berumput yang dikelilingi oleh jalan dan dapat digunakan untuk berbagai kegiatan masyarakat. Pada dasarnya Alun-Alun itu merupakan halaman depan rumah (Pemerintahan/Keraton), namun dalam ukuran yang lebih besar.

Sekarang Alun-Alun tidak hanya identik dengan lapangan yang luas saja, tetapi bisa digunakan sebagai pusat keramaian berupa bangunan taman di pusat kota.

Berikut beberapa Alun-Alun di indonesa yang pastinya sangat nyaman. bagus dan menarik untuk di kunjungi.

1. Kota Batam
Alun-alun di kota Batam dinamakan dengan dataran engku putri terletak di pusat pemerintahan kota batam, Didalam Lapangan Engku putri banyak fasilitas-fasilitas yang dapat digunakan untuk umum seperti lapangan futsal, basket, sketpark, wall climbing, taman internet cukup buat warga batam menikmati weekend yang menyenangkan.
Engku Putri The Center Of Batam
2. Kota Bandung
Taman Alun-alun Bandung baru diresmikan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil. Dulu ruang terbuka publik yang dipenuhi Pedagang Kaki Lima (PKL) itu kini disulap jadi ciamik di tangan Ridwan Kamil. Mengadopsi ala Timur Tengah, Taman Alun-alun menjadi magnet baru bagi warga Bandung.

Alun-Alun Kota Bandung
3. Jakarta
Taman Medan Merdeka, suatu taman yang terbesar di Asia Tenggara bahkan salah satu yang terbesar di Asia. Suatu taman yang menjadi landmark dari Indonesia, negeri kita tercinta.

Taman Medan Merdeka Monas Jakarta
4. Kota Pontianak
Taman Alun-alun kapuas, yang terletak di depan Makorem 121 Alambanawanawai Tanjungpura, atau di depan kantor Walikota Pontianak yang merupakan salah satu "open public space" yang cukup populer di kota Pontianak. Jika anda datang ke kota Pontianak sayang jika melewatkan berkunjung ke tempat ini.

Taman Alun-Alun Kapuas Pontianak
5. Wonosobo
Alun alun Wonosobo (Taman Kartini) Berbeda dengan di kota-kota lain, Alun-alun Wonosobo terlihat rapi dan bersih, juga relatif lebih luas dibanding dengan rata-rata alun-alun di Jawa tengah, seperti halnya di kota lain, di Alun-alun Wonosobo juga menjadi tempat para Pedagang Kaki Lima berjualan, karena sejak di renovasi pada tahun 2008 Alun-alun Wonosobo menjadi tempat yang nyaman bagi Masyarakat Wonosobo dan sekitarnya untuk sekedar berjalan-jalan maupun nongkrong.
Di Alun-Alun Wonosobo banyak fasilitas yang dapat digunakan untuk umum seperti lapangan basket, lapangan voli, lapangan bola, taman kartini dan area joging.

Alun-Alun Wonosobo
6. Palangka Raya
Bundaran Besar terletak di Jantung Kota Palangka Raya yang merupakan pusat Kota Palangka Raya. Bundaran Besar tersebut saat ini menjadi tempat masyarakat berkumpul dan berinteraksi. Selain dipergunakan untuk tempat ber olah raga ringan misalnya jogging dan jalan santai.

Alun-Alun Palangka Raya
 7. Lumajang

    Alun – Alun Kota Lumajang yang menjadi pusat kota Lumajang, kini sudah jauh berbeda. Selain terdapat hamparan lapangan, di lingkari dengan banyaknya tanaman dan pohon – pohon rindang. Sebagai ikon sejarah, tempat bertemunya para raja, pejabat dan rakyatnya, Alun – Alun Lumajang, hingga kini terpelihara dengan baik.
Alun-Alun Lumajang
      8. Magelang

    Alun-alun Magelang dijadikan sebagai pusat Kota Magelang karena letaknya yang sangat strategis di tengah kota. Banyak sekali kendaraan angkutan kota dengan berbagai jalur melewatinya. Dari Alun-alun Magelang ini orang dapat menjangkau Pecinan atau Jl. Pemuda. Kawasan Pecinan merupakan salah satu kawasan pusat perdagangan di Kota Magelang, yang sudah ada sejak zaman pemerintah Kolonial Belanda.

Alun-Alun Magelang


     9. Kabupaten Bantaeng, Sulsel 
     Pantai Seruni yang padu dengan alun-alun kota dan saat ini termanfaatkan sebagai sarana rekreasi keluarga yang aman dan nyaman. Pantai Seruni yang awalnya merupakan tempat berlabuh kapal-kapal tradisional nelayan, lebih menyerupai teluk dan karenanya ombaknya tidak terlalu besar.

Alun-Alun Pantai Seruni Bantaeng

      10. Kota Batu
     Alun-alun kota Batu ini sengaja di desain sedemikian rupa sebagai sarana rekreasi, edukasi dan olahraga bagi masyarakat kota Batu dan para wisatawan. Alun-alun kota Batu merupakan sarana rekreasi yang sangat terjangkau untuk masyarakat kecil. dan Alun-alun Kota Batu direvitalisasi menjadi taman umum terbuka, yang penuh warna dan menyenangkan siapa saja.

Alun-Alun Kota Batu
      Penulis: @AlfanMuthobiq


1 komentar:

Unknown mengatakan... 19 Maret 2015 pukul 13.04

sip makasih bnyak infonya..


Kunjungi juga berita megapolitan terkini
Infonitas.com

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top