WONOSOBOZONE - Ratusan warga Singkir Kelurahan Jaraksari Wonosobo mengikuti lomba tarik tambang yang diselenggarakan di area lapang tengah kampung, Singkir, Minggu (21/8).
Sebanyak 14 grup perempuan dan 14 grup laki-laki dari perwakilan RT, dimana tiap grup terdiri dari lima orang mengikuti lomba yang digelar dalam rangka memperingati HUt RI yang ke-71.
Maya Astriani salah satu warga yang mengikuti perlombaan tersebut bersama teman satu wilayahnya mengaku merasa kwalahan karena lawan yang dihadapinya sangat tangguh.
"Meski lawan nya kuat dan tangguh tapi saya dan kelompok tetap semangat, maju terus pantang mundur," tambah Maya.
Selain lomba tarik tambang, ada juga lomba tari kuda lumping dan panjat pinang setinggi 12 meter yang telah dilumuri oli untuk kategori dewasa dan pelepah pisang setinggi kurang kebih 5 meter untuk kategori anak-anak.
Lomba panjat pinang yang memperebutkan hadiah utama berupa empat ekor kambing tersebut juga diikuti oleh 14 kelompok dengan masing-masing kelompok berjumlah lima orang. Sedangkan uang jajan diberikan pada para anak-anak yang mengikuti lomba panjat pinang. Mereka pun terlihat gembira riang setelah mendapat uang jajan sebesar 15.000 rupiah.
Restu, salah satu peserta panjat pinang kategori dewasa, berharap kelompoknya bisa menang karena kambing yang diperoleh nantinya akan dijadikan korban di hari raya idul adha.
Nurrohman, selaku ketua pemuda sekaligus ketua panitia juga berharap kegiatan yang diadakannya dapat menjadikan warga singkir semakin solid dan kompak dalam segala hal yang positif.
Selain kambing, Di puncak tiang terdapat kertas yang bertuliskan, speaker aktif, vcd, sarung, jam dinding, tremos dan hadiah lainnya. Bagi yang mendapatkan tulisan tersebut bisa ditukarkan dengan membawa KTP mereka.
Dari semua perlombaan tersebut, total hadiah yang diperebutkan kurang lebih Rp 5 juta rupiah. Acara tersebut juga dimeriahkan dengan hiburan orgen tunggal dangdut sehingga bagi warga yang ingin bernyanyi bisa menyumbangkan suaranya untuk menghibur.
Orang tua beserta anak-anak nampak hadir dan menikmati pertunjukkan lomba tersebut.
0 komentar:
Posting Komentar