Ny. Fairuz Eko Purnomo saat melihat hasil karya bank sampah

WONOSOBOZONE - Tim Penggerak PKK Kabupaten Wonosobo melakukan sosialisasi pengendalian pencemaran lingkungan hidup, yang dilaksanakan di sekretariat bank sampah Kampung Prajuritan Bawah Wonosobo, Praba Indah, Rabu, 31 Agustus. Ketua tim Penggerak PKK Kabupaten Wonosobo, Ny.Fairuz Eko Purnomo, di hadapan puluhan masyarakat, kader PKK dan pengurus bank sampah Praba Indah serta beberapa pengurus bank sampah di Wonosobo, menekankan bahwa pengendalian pencemaran lingkungan hidup, utamanya yang disebabkan sampah, yang dihasilkan oleh masyarakat, sangat penting sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan hidup bersih dan sehat.

Sebab jika berbicara tentang sampah dan permasalahannya, tidak dapat dihindarkan dengan pertambahan jumlah penduduk. Pertambahan jumlah penduduk telah membawa pada perubahan pola konsumsi dan gaya hidup masyarakat, sehingga meningkatkan jumlah timbunan sampah, jenis, serta keberagaman karakteristik sampah.

Penanganan permasalahan sampah di Kabupaten Wonosobo menjadi perhatian tersendiri sejak dicanangkannya gerakan “Mari Wonosobo Bergerak untuk Indonesia Bebas Sampah tahun 2020” yang dicanangkan Bupati Wonosobo saat peringatan Hari Sampah tanggal 21 Februari 2016, yang mana hal ini ditindaklanjuti dengan pembentukan pendekar lingkungan, yang konsepnya merupakan hasil kajian dan diskusi bersama antara Pemkab dan PKK.

PKK Kabupaten Wonosobo, sebagai bagian dari masyarakat, berupaya untuk mengurai permasalahan sampah tersebut, salah satunya melalui sosialisasi sejenis kepada masyarakat, sekaligus sebagai upaya integral untuk melaksanakan salah satu program pokok PKK yaitu kelestarian lingkungan hidup.

Pihaknya juga terus mendorong masyarakat untuk mengelola sampah menjadi sesuatu yang produktif dan bernilai serta menghimbau dan mendorong mereka untuk berkomitmen berorganisasi dalam penanganan sampah, termasuk selama ini terus membina dan membentuk bank sampah di beberapa desa/ kelurahan dan kegiatan-kegiatan lain yang berhubungan dengan pelestarian lingkungan hidup.

Pihaknya sangat mendukung program bank sampah, yang merupakan salah satu paradigma baru pengelolaan sampah yang berbasis masyarakat, sebagai bentuk kepedulian nyata komitmen masyarakat beserta Pemerintah Kabupaten Wonosobo dalam mewujudkan lingkungan hidup yang bersih dan sehat serta ramah lingkungan, melalui gerakan 3 R (Reuse, Reduce dan Recycle) dengan pencegahan timbulnya sampah, mengguna ulang sampah, dan mendaur ulang sampah, sekaligus memandang sampah sebagai sumber daya yang mempunyai nilai ekonomis dan dapat dimanfaatkan bagi kesejahteraan masyarakat, yang mana hal ini juga sesuai dengan keberadaan fungsi PKK di tengah masyarakat, yakni dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


Tujuan utama sosialisasi juga sebagai strategi untuk membangun kepedulian masyarakat, khususnya seluruh kader PKK Kabupaten Wonosobo agar dapat berkawan dengan sampah, yang nantinya dapat berperan sebagai pioneer untuk menumbuhkembangkan kepedulian masyarakat terhadap kelestarian lingkungan hidup.

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top