Pameran Buku

WONOSOBOZONE.COM -  Buku adalah jendela dunia. Sedangkan jalan untuk membuka wawasan dunia tersebut dengan membaca, baik melalui media cetak seperti buku atau media elektronik. Namun dewasa ini, membaca bukan menjadi suatu aktifitas yang disukai, melainkan sesuatu yang dijadikan sebagai obat tidur, karena seseorang merasa mengantuk ketika membaca. Akan tetapi, hal tersebut berbeda dengan kondisi yang ada di Wonosobo. Minat membaca masyarakat Wonosobo dari tahun ke tahun semakin meningkat. Terbukti dengan banyaknya pengunjung yang hadir untuk melengkapi ruang baca Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah atau Arpusda Kabupaten Wonosobo. Sedikitnya ada 0,05% orang yang mengunjungi kantor Arpusda Kabupaten Wonosobo atau sekitar 400 orang dari 800 ribu penduduk yang ada di Kabupaten Wonosobo.

Ketika di wawancarai disela persiapan Book Fair 2016, Kamis (14/1), salah satu pengelola perpustakaan, Repto Hartanto menyebutkan bahwa dari tahun ke tahun pengunjung yang hadir di Perpusda, yang sekarang menjadi Arpusda, semakin meningkat. "Terlebih ketika ada event atau acara yang di gelar di sekitar perpusda bisa mendatangkan pengunjung lebih dari 1000 orang perharinya", ujar Repto.

Repto berharap semoga untuk book fair atau pameran buku yang akan digelar 15 Januari 2015 sampai 1 Februari 2015 bisa mendatangkan lebih banyak pengunjung untuk meramaikan Kantor Arpusda di Tahun 2016 ini.

Sementara, Ketua Panitia Pameran Buku 2016, Jani Arisanto mengatakan bahwa acara tersebut selain sebagai magnet pengunjung juga memfasilitasi masyarakat Wonosobo dalam mencari buku - buku yang terjangkau harganya dengan kualitas terbaik tanpa harus pergi keluar kota.

Senada, Kepala Kantor Arpuda, Musyafa 'berharap kedepan minat baca Masyarakat Wonosobo pada umumnya meningkat, dan mampu mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari ilmu yang telah didapat. (Ard)

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top