Lokasi tenggelam di Kedung Cangring
WONOSOBOZONE - Setelah melakukan pencarian selama 7 jam, akhirnya Tim SAR Wonosobo dan aparat Polsek Wadaslintang akhirnya menemukan Krisdiyanto, 19 tahun yang hilang tenggelam di Kedung Cangring Kecamatan Wadaslintang. Korban ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di pusaran Kedung Cangring dengan kedalaman lebih dari 10 meter.
Musibah ini bermula saat korban bersama salah seorang rekannya, Untung, 23 tahun, pergi memancing di Kedung Cangring. Naas menimpa korban yang terpeleset dari batu saat berpindah pijakan. Korban langsung masuk dan tersedot ke dalam pusaran kedung. Untung sendiri tidak berani membantu menyelamatkan karena kondisi pusaran air yang cukup deras karena banjir yang terjadi sehari sebelumnya.
Kapolsek Wadaslintang AKP Harjoko, S.H. menyampaikan bahwa pihaknya sudah melaksanakan koordinasi dengan SAR Wonosobo untuk melakukan pencarian korban. “Setelah mendapat laporan tersebut, kami langsung mendatangi TKP dan berkoordinasi dengan SAR Wonosobo. Akhirnya setelah melakukan pencarian yang cukup lama, korban berhasil ditemukan.” terangnya.
“Korban kemudian dibawa ke Puskesmas Wadaslintang untuk dilakukan visum dan kemudian langsung diantarkan ke kediaman keluarga di Desa Sukoreno Kecamatan Kaliwiro” lanjut Kapolsek.
Sementara itu, Komandan SAR Wonosobo Muhail menyampaikan bahwa korban ditemukan dibawah pusaran air kedung. “Jadi korban berada di kedalaman 10 meter di bawah pusaran air kedung. Itulah sebabnya jenazahnya tidak mengambang diatas sungai.” terangnya. “Kami menerjunkan beberapa penyelam untuk mengevakuasi jenazahnya. Pada mulanya memang agak sulit karena arus yang cukup deras. Namun setelah beberapa waktu akhirnya kami dapat mengangkatnya ke permukaan” lanjut Muhail.
Source: tribratanewswonosobo.com

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top