Para pelajar tengah memilih buku buku di WBF 2016

WONOSOBOZONE - Gelaran Wonosobo Books Fair (WBF) 2016 yang digelar di halaman Kantor Arsip dan Perpustakaan Daerah (Arpusda) Wonosobo telah memasuki hari ke 10, Senin (25/1). Sejak dibuka hingga memasuki pekan kedua, animo masyarakat untuk hadir dalam WBF masih cukup tinggi. Dalam sehari, ratusan judul buku dibeli konsumen, yang ternyata cukup variatif. “Sebagian besar pembeli merupakan remaja dan pelajar, mulai dari tingkat SD sampai SMA,” terang Anggi, petugas yang berjaga di bagian pembayaran WBF. Para remaja, menurut Anggi lebih banyak mencari buku-buku novel fiksi dan komik yang di WBF 2016 memang dijual jauh dari harga pasaran. “Komik dan novel memang dijual sangat murah, mulai dari Rp 5.000,-, sedangkan novel-novel best seller dijual dengan diskon mencapai 70 % membuat pelajar dan remaja tak ragu untuk membeli buku-buku  pilihan mereka,” lanjut Anggi.

Apa yang dikatakan Anggi memang terbukti ketika serombongan pelajar kelas 6 dari salah satu SD swasta di Wonosobo datang ke lokasi WBF bersama guru mereka. Rata-rata dari mereka menjawab kehadiran di pameran buku adalah untuk berburu komik dan novel, baik fiksi maupun non fiksi. “Katanya di WBF komiknya sangat terjangkau sehingga saya dan teman-teman memilih kesini seusai jam pelajaran,” jelas Ikhsan, siswa kelas 6 SD di sela memilih komik kesukaannya. Namun demikian, rata-rata pelajar juga mengakui bahwa mereka pun membutuhkan buku-buku pendukung pembelajaran di kelas, seperti matematika, IPA maupun Bahasa Inggris. “Agar lebih lengkap materi belajar karena sebentar lagi juga mau ujian akhir,” tutur Intan, pelajar putri dari salah satu SD Negeri yang mengaku sangat gemar dengan pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Bahasa Inggris.

Pihak panitia sendiri, diakui Jani Aristanto memang berupaya untuk seoptimal mungkin menghadirkan buku-buku berkualitas dengan harga yang sangat terjangkau. “Kami ingin masyarakat Wonosobo bisa mengakses buku-buku yang bisa memberikan manfaat secara keilmuan maupun hiburan bersifat edukatif,” tegas Jani. Karena itulah, dalam pameran yang digelar bersama Mizan Perss dan beberapa penerbit ternama Nasional tersebut, panitia diakui Jani cukup selektif dalam memilih buku. “Selain komik dan novel yang sifatnya menghibur, buku-buku autobiografi tokoh-tokoh terkenal dunia juga kami sediakan dengan harga yang sudah didiskon,” lanjut Jani. Buku mengenai kisah sukses para tokoh tersebut, diharapkan mampu menginspirasi siapapun yang membaca, sehingga memacu mereka untuk mengikuti jejak kesuksesan sang tokoh. Sampai 6 hari kedepan, atau  tanggal 1 Februari, Jani berharap masyarakat akan tetap antusias datang ke WBF 2016 dan memanfaatkan kesempatan untuk memiliki buku-buku bermutu.

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top