kontingen Wonosobo mengikuti dulongmas
WONOSOBOZONE - Kontingen Kabupaten Wonosobo yang berlaga di Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Kedu Pekalongan Banyumas (Dulongmas) Ke-3 Tahun 2015 menyatakan kesiapan untuk berjuang secara total demi mengejar prestasi setinggi-tingginya. Dari 207 atlet yang diberangkatkan ke Porwil Dulongmas di Kota Magelang, hampir seluruhnya menyatakan optimis mampu mencapai target yang ditetapkan KONI Kabupaten Wonosobo. “Kita ditarget mampu meraih 10 medali emas, 12 perak, dan 27 perunggu di 19 cabang olahraga”, ungkap Eko Suryantoro, Kepala Bagian Sosial dan Kesra Setda yang menjadi salah satu official pendamping, ketika ditemui di acara pembukaan Porwil di Stadion HM Subroto Kota Magelang, Jumat (21/8).

Menurut Eko, para atlet yang diturunkan dalam cabang menembak, panahan, tae kwon do, karate, pencak silat, tenis lapangan, tenis meja, renang, catur, bola volley, hingga bulu tangkis, kempo, balap sepeda dan arung jeram telah dilatih secara intensif. “Target tersebut cukup realistis dan kita semua optimis mampu menggapainya”, lanjut Eko. Kepada para atlet yang akan berlaga, Eko juga mengaku telah berpesan agar benar-benar mengoptimalkan setiap kemampuan yang dimiliki, serta tetap berjiwa sportif. “Nilai-nilai sportifitas tetap harus dikedepankan, karena selain prestasi, setiap atlet juga wajib menunjukkan jiwa kestaria, siap menang, siap kalah, jujur dan pantang menyerah”, tegas Eko lagi.

Harapan Kabag Sosial dan Kesra tersebut seiring dengan apa yang menjadi keinginan Ketua KONI Wonosobo, Bambang Larasnyoto. Menurut Bambang, upaya Pemerintah Kabupaten bersama KONI untuk mencapai target prestasi tidak boleh dikotori sikap tidak professional, dan justru mencederai semangat sportifitas dalam olahraga. “Kita tak hanya sekedar mengejar target medali, namun lebih dari itu, upaya mengikuti Porwil juga demi menggali potensi yang dimiliki atlet-atlet muda, agar kelak mampu berkembang lebih baik lagi, serta mampu bersaing di level lebih tinggi, seperti Pekan Olahraga Provinsi maupun Pekan Olahraga Nasional”, terang Bambang.


source : wonosobokab.go.id

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top