WONOSOBOZONE - Tugas sekolah merupakan hal wajib yang harus dikerjakan setiap pelajar. Namun tidak bagi dua orang siswa ini, bagi mereka tugas sekolah merupakan momok yang menakutkan sehingga karena belum mengerjakan tugas sekolah mereka lebih memilih bolos sekolah agar tidak dimarahi oleh sang guru.

Akibatnya, pada Operasi yang dilakukan oleh Tim Gabungan dari berbagai Instansi, Senin 10/8. Tim berhasil menjaring dua pelajar salah satu SMK Swasta di Kota Wonosobo tersebut. Kedua siswa tersebut ditangkap saat berada di sebuah warung makan. Saat ditanya petugas mereka mengaku membolos karena takut dimarahi guru, belum mengerjakan tugas dari sekolah.

Setelah kedapatan berada diluar sekolah saat jam pelajaran. Keduanya lantas dibawa langsung ke pihak sekolah dan diserahkan kepada pihak guru dan sekolah, agar nanti segera dilakukan pembinaan lebih lanjut oleh pihak sekolah, untuk peningkatan disiplin dan diharapkan tidak dijumpai lagi siswa berada di luar sekolah saat jam pelajaran.
source : wonosobokab.go.id

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top