ilutrasi: web

WONOSOBOZONE - Semua tanggal yang ada dalam kalender memiliki keistimewaan tersendiri, begitu juga hari ini karena sejak tahun 2013 lalu pada tanggal 1 februari mulai diperingati sebagai hari hijab sedunia yang dicetuskan oleh Nazma Khan

Pada zaman sekarang jilbab / hijab bukan hanya sebagai identitas seorang muslimah saja namun kini hijab juga telah menjadi trend fashion. Di Indonesia sendiri hijab merupakan trend fashion yang  berkembang pesat, terbukti dengan munculnya berbagai model, warna serta style  hijab yang baru.   

Tidak hanya di Indonesia, hijab juga berkembang di negara lain. Seperti beberapa waktu lalu nama Hana Tajima Simpson, perempuan blasteran jepang – inggris  menjadi topik perbincangan karena memakai hijab dan memiliki gaya berjilbab yang unik dan kasual.
  
Seiring dengan perkembangannya terkadang membuat fungsi hijab sendiri tergantikan menjadi fungsi gaya – gayan saja sehingga membuat jilbab menjadi tidak sesuai dengan syariat. Dan masih ada negara yang menganggap jilbab merupakan sesuatu yang aneh bahkan disebut sebagai teroris. Hal inilah yang menjadi latar belakang diadakannya peringatan Hari hijab sedunia dengan harapan agar kita semua sadar dan paham akan pentingnya mengambil hikmah disetiap kejadian sehingga dapat lebih banyak belajar dan memperbaiki diri.

Namun hari hijab sendiri diperingati tidak hanya ditanggal 1 februari saja. Ada beberapa versi yaitu selain tanggal i februari, pada tanggal 4 september dan 14 februari juga diperingati sebagai hari hijab.

Di Wonosobo juga ada sebuah komunitas Muslimah berkerudung dan berakhlakul karimah yaitu Komunitas Hijabers Wonosobo 
baca juga: http://www.wonosobozone.com/2015/02/komunitas-hijabers-wonosobo.html 

Semoga dengan berhijab dapat mempertahankan akidah serta iman di dada dan tidak hanya dapat memperbaiki hijab lahir namun juga memperbaiki hajab batin sehingga membuat kita semkin taat kepada Allah. Amiin
(RoTA)

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top