ilustrasi web
WONOSOBO ZONE - Bahagia rasanya melihat tumbuh kembang buah hati dengan sehat namun pasti sedih, cemas dan khawatir bilamana pertumbuhannya tidak seperti harapan. Oleh karenanya deteksi sejak dini proses pertumbuhan si kecil melalui Stimulasi Deteksi dan Intervensi Dini tumbuh Kembang Anak (SDIDTK).

Stimulasi adalah kegiatan merangsang kemampuan dasar anak umur 0 –  6 tahun agar anak tumbuh dan berkembang secara optimal.

Deteksi adalah pemeriksaan untuk menemukan secara dini adanya penyimpangan tumbuh kembang pada balita.

Intervensi adalah suatu tindakan tertentu pada anak yang mempunyai perkembangan dan kemampuan menyimpang karena tidak sesuai dengan umurnya.

Perkembangan adalah bertambahnya fungsi tubuh si anak.

Pertumbuhan adalah bertambahnya ukuran fisik si anak dari waktu ke waktu. Sehingga dapat ditemukan kemungkinan kelainan dari pemeriksaan pengukuran lingkar kepala, ukuran tinggi badan dan memperhatikan beberapa deteksi dini penyimpangan seperti:

1. Perhatikan Pertumbuhan, lihat status gizi anak apakah normal, kurang atau buruk, makrocephali dan mikrocephali.

2. Perhatikan Perkembangannya, apakah mengalami kelemahan perkembangan, gangguan daya lihat dan daya dengar

3. Perhatikan gangguan mental emosionalnya

4. Autisme

5. Perhatikan pula hiperaktivitas dan gangguan pemusatan perhatiannya.

(RTA)

reference: www.academia.edu, www.bhinneka.com

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top