WONOSOBOZONE  - Batu Green Magnetsteen atau batu badar besi hijau saat ini semakin sedikit jumlahnya di Wonosobo. Padahal batu badar besi hijau asal Wonosobo ini warnanya sangat indah sekali. Apabila disinari menggunakan senter, batu ini terlihat hijau mirip dengan batu Giok ataupun Bacan.

Batu Badar Besi Hijau memiliki kandungan besi yang sangat tinggi. Untuk mengetestnya juga sangat mudah. Bisa dibuktikan dengan mendekatkan atau menempelkan sebuah magnet pada batu tersebut maka magnet kemudian akan menempel  pada batu.

Batu Badar Besi Hijau ini  dipercaya memiliki khasiat untuk perlindungan. Baik dari aura negatif, serangan santet, gangguan jin dan gangguan jahat lainnya. Tapi itu kalau kita berbicara dari sisi mistis ataupun magic. Tetapi kalau digunakan sehari-hari sebagai fashion batu ini kelihatan sangat indah apabila diberi tangkai warna perak, titanium ataupun emas.


Batu ini juga dipercaya bisa menjadi medium bagi pemiliknya untuk memiliki kemampuan kebal senjata. Selain di Wonosobo batu badar besi hijau terdapat juga di daerah sekitar Brazil, Mexico, Amerika dan Australia. Batu ini biasanya terdapat di daerah kawasan pegunungan yang terkena aliran lahar beratus-ratus tahun yang lalu. Kita tahu sendiri Wonosobo adalah daerah pegunungan yang dikelilingi banyak gunung seperti dataran tinggi Dieng, gunung prau, gunung kembang, gunung sindoro dan gunung sumbing.

Biasanya batu badar besi sangat jarang digunakan sebagai perhiasan cincin ataupun liontion. Umumnya batu badar besi warna nya hitam dan kelihatan kusam tidak kinclong seperti batu-batu mulia lain. Tetapi batu badar besi hijau Wonosobo lain dari yang lain, batu ini sangat indah digunakan apabila dibuat cincin ataupun liontin. Warna kehijau-hijauan dari batu ini kelihatan sangat indah sekali, banyak corak yang ditampilkan oleh batu ini. Dan karena banyaknya corak yang ada pada batu membuat batu badar besi hijau asal Wonosobo memberikan kesan elegan dan percaya diri bagi si pemakai.


Tidak hanya percaya diri dan elegan bagi si pemakai. Batu ini apabila digosokkan di tangan dengan mengusapnya maka batu badar besi hijau Wonosobo memberikan efek panas yang cepat yang mengalir pada permukaan batu sehingga apabila kita berada ditempat yang sejuk maka dengan mengusap batu terasa suhu tubuh pun menjadi hangat setelah memegang erat batu ini.

Batu ini sangat cocok untuk therapy. Apabila badan terasa pegal-pegal, nyeri di pinggang maka batu ini cukup diusap sampai hangat lalu ditempel pada bagian yang pegal ataupun nyeri selama lebih kurang 10 menit maka badan pun terasa segar kembali. Sangat banyak khasiat dari batu badar besi hijau Wonosobo ini ANDA ingin memilikinya? Kegunaan serta manfaatnya banyak disamping elegan dan trend batu saat ini batu ini juga bermanfaat juga bagi kesehatan tubuh. Ingin sehat dan trendy pakai batu badar besi hijau Wonosobo.

Source : http://www.kompasiana.com/wiliamperkasa

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top