WONOSOBOZONEGabungan organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Wonosobo mendapat kunjungan istimewa dari Kota Cilegon (Rabu 29/4). Organisasi yang diketuai Ny Sundiyah itu dinilai berhasil mengelola unit pelayanan perlindungan perempuan dan anak (UPIPA), sehingga layak menjadi rujukan tempat belajar bagi GOW Kota Cilegon. Pernyataan mengenai pentingnya pembelajaran di UPIPA Wonosobo tersebut disampaikan Ketua GOW Kota Cilegon, Dra Ida Faqih Usman ketika menjelaskan maksud dan tujuan kunjungan kerja di GOW Kabupaten Wonosobo, Rabu (29/4).

Menurut Ida, dengan usia GOW Kota Cilegon yang masih 5 tahun, pihaknya merasa perlu banyak belajar, tertama dari berbagai pihak yang dinilai telah mampu menunjukkan kinerja baik seperti GOW Wonosobo. “Kami jauh-jauh datang dari ujung barat Pulau Jawa ke Wonosobo demi menuntut ilmu mengenai bagaimana pengelolaan UPIPA”, urai Ida Faqih di depan Wakil Bupati, Ketua TP PKK Kabupaten, dan jajaran pimpinan GOW Wonosobo. Karena itulah, Ida mengaku sengaja mengajak banyak anggotanya ke Wonosobo. “Turut dalam rombongan kami adalah Ibu Iman Ariyadi, Ketua TP PKK Kota Cilegon, serta Ibu Hj Edi Ariyadi, istri dari Wakil Walikota Cilegon”, tutur Ida. Diharapkan, dengan kunjungan kerja selama dua hari tersebut, GOW Cilegon akan mampu menyerap ilmu baru yang kelak akan diaplikasikan di UPIPA setempat.

Kedatangan rombongan GOW Cilegon tersebut mendapat sambutan hangat dari Wakil Bupati Wonosobo, Dra Hj Maya Rosida MM. Dalam sambutan penerimaannya, Maya menyebut bahwa hubungan baik yang terjalin di antara kedua GOW akan berimbas sangat positif. “Kami memang tengah berfokus untuk lebih menyediakan layanan yang baik bagi kaum perempuan dan anak-anak”, jelas Wabup. Keberadaan UPIPA yang mampu berperan sebagai garda terdepan dalam pendampingan bagi perempuan dan anak korban tindak kekerasan, menjadikan unit tersebut mendapat perhatian sangat serius dari Pemerintah.

Senada, Ketua GOW Wonosobo, Ny Sundiyah pun mengaku sangat mengapresiasi niat baik koleganya dari Cilegon. “Kami memang membuka diri bagi siapapun yang menghendaki untuk saling berbagi ilmu, karena tentu akan membawa manfaat sangat positif di masa mendatang”, ungkap Sundiyah. Karena itu, selama dua hari kunjungan di Wonosobo, Sundiyah mengaku akan berupaya maksimal untuk memberikan materi-materi yang dibutuhkan GOW Cilegon.

Dua Ketua GOW salin menukar cinderamata

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top