WONOSOBOZONE - Komputer kini merupakan barang yang sudah tidak asing lagi dan merupakan barang yang telah menjadi kebutuhan terutama untuk para pelajar dan pekerja kantoran dalam penyusunan laporan.

Sehingga membuat setiap instansi saat ini menuntut para pekerjanya untuk dapat mengoperasikan komputer.  Seperti yang dihadapi sebagian besar kader tim penggerak program kesejahteraan keluarga (TP PKK) Kecamatan Kejajar. Dituntut mampu mengoptimalkan potensi desa masing-masing, kemudian mengolahnya dalam bentuk data yang siap disusun di lembaran kertas laporan untuk selanjutnya disampaikan pada forum rapat kerja di Kecamatan maupun Kabupaten, para kader dibuat pusing tujuh keliling.

Melihat hal tersebut membuat Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Kejajar, Asih Supriyadi merasa prihatin. Sehingga Pada Selasa (14/4)  Asih berinisiatif mengundang para instruktur muda dari Wonosobo untuk melatih para Kader dari 16 Desa se-Kejajar itu agar dapat mengolah dengan bantuan aplikasi komputer dengan terampikl. Pelatihan komputer tingkat dasar itu dilaksanakan di aula Kecamatan.

Asih mengaku kader yang mampu mengenal dan mengoperasikan komputer tak lebih dari 50 %. Agar mereka tak lagi kesulitan ketika dituntut untuk cepat menyajikan laporan terkait potensi dan kegiatan di desa masing-masing maka selama seharian penuh 32 kader  dari 16 Desa itu dibimbing untuk mengenali aplikasi perkantoran, seperti Word, Excel, dan Power Point.

 “Nantinya, setelah cukup mahir dan terbiasa dengan komputer,  para kader akan dikenalkan dengan internet, agar mereka juga bisa menikmati kemudahan mengakses informasi dari berbagai belahan dunia”, ucap Asih

Camat Kejajar, Drs Supriyadi MM. Pun mendukung penuh kegiatan tersebut bahkan mendorong agar kaum perempuan di Kejajar menyadari bahwa kini teknologi informasi (TI) telah menjadi bagian dari kebutuhan pokok sehari-hari.

Meski terpaksa membawa laptop milik anaknya, mereka terlihat begitu bersemangat mengkuti arahan dan bimbingan dari tiga instruktur yang hadir.

“Kesulitan ketika harus mencari tombol Enter saat ganti baris atau paragraf”, keluh beberapa peserta


Namun keluhan tersebut ditanggapi dengan penuh kesabaran ketiga instruktur yaitu Laily Nurul Qomariah, Sadam Husein dan Hermawan. apr


sumber:www.wonosobokab.go.id

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top