Perkuat Peran Pendakwah, Pemkab Gelar Pelatihan Dai Daiyyah
WONOSOBOZONE - Salah satu upaya meningkatkan peran pendakwah muda Wonosobo, Pemkab menggelar pelatihan dai daiyyah. Dalam sambutannya saat membuka kegiatan, Rabu, 7 Oktober di Ruang Mangoenkoesoemo Setda, Sekretaris Daerah Kabupaten Wonosobo, Eko Sutrisno Wibowo menyampaikan, di era globalisasi dan kemajuan teknologi seperti saat ini, peran pondok pesantren sangat penting untuk menjadi benteng pembendung pengaruh dan faham yang bertentengan dengan aqidah dan bertentangan dengan kepribadian bangsa, sehingga diharapkan hasil dari pelatihan ini bisa di implementasikan ke masyarakat luas dalam rangka pembentukan kader Islami, selain tentunya untuk lebih meningkatkan kualitas pendakwah muda Wonosobo.

Penyuluhan sendiri menghadirkan narasumber K.H. Abdul Mutholib, yang kesehariannya menjadi pengasuh Ponpes Assalaf Jlamprang Kecamatan Wonosobo, serta K.H. Mustofa Al Kifli, Hj. Istiqomah, Gus Fadlun dan Ahmad Romadlon, yang menyampaikan materi seputar revitalisasi Dai Daiyyah, Bahtsul Masail serta pembahasan ketentuan hukum Islam.

K.H.Abdul Mutholib mengemukaan, kegiatan semacam ini perlu sering digelar sebagai upaya menumbuh kembangkan pemberdayaan pemuda serta pondok pesantren, sekaligus sebagai wahana mengkaji hukum-hukum Islam yang memiliki wawasan pendidikan karakter dan wawasan kebangsaan, sebagai landasan kehidupan pemuda, pemuda pondok pesantren serta untuk mewujudkan dai daiyyah yang profesional dan berkarakter, yang mampu menyejukkan umat di Kabupaten Wonosobo.

Acara digelar di dua tempat di Ruang Mangoenkoesoemo Setda untuk peserta Bahtsul Masail dan pelatihan dai daiyyah di Gedung Wanita, dengan peserta sebanyak 180 orang, masing-masing 90 orang. Peserta berasal dari perwakilan pemuda Masjid se-Kabupaten Wonosobo serta pemuda/pemudi pondok pesantren.

Dalam kesempatan tersebut, Eko Sutrisno Wibowo, sematkan tanda peserta secara simbolis kepada dua orang perwakilan peserta pelatihan, sebagai tanda dimulaiya acara pelatihan revitalisasi dai daiyyah dan Bahtsul Masail yang diselenggarakan Pemkab melalui Bagian Sosial Kesejahteraan Masyarakat Sekretariat Daerah Wonosobo bareng dengan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Wonosobo.
.



0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top