WONOSOBOZONE  - Berbagai program Satlantas Polres Wonosobo yang telah terlaksana dengan baik membuat Satlantas Polres Wonosobo berhasil meraih predikat terbaik dalam program pelayanan inovasi dan aksi lalu lintas se-Jawa Tengah

"Seperti program penanganan lokasi rawan lalu lintas dengan membangun Balai Kemitraan Keselamatan (BKK) di Bedakah Kecamatan Kertek. Balai tersebut dimanfaatkan oleh semua instansi dan masyarakat dalam menangani jalur maut berada di turunan tajam Kledung-Kertek," ucap AKP M Taat Resdianto selaku Kasat Lantas Polres Wonosobo.15/06

Program lain yang juga menjadi terobosan di bidang lalu lintas adalah program Pencegahan dengan Optimalisasi Analisis Data Laka Lantas (Cempaka) guna menekan angka kecelakaan. Melalui cara ini, kecelakaan lalu lintas dianalisis meliputi lokasi, jam, dan korban. Dengan analisis ini, akan dipahami siapa saja yang selalu terlibat dalam kecelakaan, lokasi paling sering di mana, dan terjadi pada pukul berapa.

Dari hasil analisis ini, polisi kemudian memiliki simpulan sebagai dasar menyusun strategi. Di antaranya apabila dalam lokasi tertentu kerap terjadi kecelakaan dengan korban para pelajar, maka pihaknya gencar melakukan sosialiasi kepada pelajar. Termasuk jika lebih banyak terjadi pada angkutan umum, maka pihaknya juga melakukan sosialisasi keselamatan lalu lintas kepada para sopir dan kru angkutan. Termasuk telah membentuk komunitas sopir angkutan umum serta ojek di Wonosobo.

https://twitter.com/polreswonosobo

source; krjogja.com

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top