WONOSOBOZONE - Sedikitnya tiga tenda tambahan yang telah didirikan oleh pihak kodim 0707/Wonosobo memperlihatkan bahwa Jajaran Kodim 0707/Wonosobo benar-benar menggunakan latihan posko I tersebut sebagai media untuk menguatkan soliditas personel.

Ke tiga tenda tersebut digunakan sebagai tenda posko tambahan untuk posko olah yudha, posko administrasi, dan posko sentral. 

“Dalam latihan ini kami menggunakan dua waktu berbeda, yakni waktu sebenarnya (WS) dan waktu asumsi (WA)”, jelas Ahmad Ridho, staf humas Kodim 0707/Wsb. 

Dua waktu tersebut digunakan karena sebenarnya lamanya waktu yang digunakan untuk melakukan operasi tanggap darurat dan penanggulangan bencana adalah 3 bulan, namun dalam latihan posko tersebut digunakan waktu asumsi, sehingga dianggap selesai setelah 3 hari.

Latihan posko itu juga dilengkapi dengan berbagai alat seperti alat perhubungan dan alat komunikasi yang memadai sehingga pola komunikasi dan koordinasi antar personel maupun dengan unsur pendukung lainnya dapat terlatih dengan benar.


Pihak Kodim pun juga berharap kelak ketika benar-benar terjadi bencana tak lagi ada kendala dan kesulitan berarti.

pemberian materi latihan posko
rewrite:apr

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top