WONOSOBOZONE - Beberapa hari terakhir media pemberitaan tengah dihebohkan dengan terdengarnya suara dengungan keras yang berasal dari langit. Suara dengungan yang terdengar seperti suara bunyi terompet inimemang belum atau mungkin tidak terdengar di Indonesia, tetapi terdengar di beberapa negara seperti Jerman, Belarusia, Ukraina, Amerika dan Australia.

Beberapa warga yang mendengar suara itu ada yang sempat merekam menggunakan kamera ponsel dan mengunggahnya ke youtube. Hal ini menyebabkan munculnya banyak spekulasi bahwa suara tersebut adalah suara terompet sangkakala. Mereka panik dan berpikir bahwa dengan terdengarnya suara itu maka menandakan kiamat akan segera datang.

Banyak pendapat dan penjelasan tentang fenomena tersebut. Kita boleh saja mempercayai salah satunya dan menyangkal yang lain. Tak masalah mempercayai pendapat bahwa suara itu memang penanda kiamat sudah dekat. Karena sesungguhnya yang mengetahui mengenai kapan datangnya kiamat hanyalah Tuhan. Oleh karena itu, kewajiban kita sebagai makhluk Tuhan adalah untuk selalu mendekatkan diri kepada-Nya dan selalu siap menghadapi hari kiamat.

ilustrasi web : sekolahminggu.net
 oleh QQ (kontributor wonosobozone.com)

0 komentar:

Eatbox Kitchen Wonosobo

Eatbox Kitchen Wonosobo
Jl. T. Jogonegoro, Funbox Resto Cafe, Lt.2
 
wonosobozone.com © 2015. All Rights Reserved.
Top